Sekilas Info:
Sabtu, 24 Jan 2026
  • Pendaftaran Peserta Didik SMK PGRI 1 Jombang akan segera dibuka
16 Desember 2022

PROGRAM AXIOO MENGAJAR “ROBOTIC BOOTCAMP” 2022 di SMK PGRI 1 JOMBANG

Jumat, 16 Desember 2022 Kategori : Berita / Pendidikan

Axioo Class Program adalah sebuah program pendidikan dalam membantu siswa SMK menjadi siap kerja dan sesuai dengan kebutuhan industri lewat program sinkronisasi kurikulum, workshop berkelanjutan bagi guru, pembelajaran berbasis IT serta validasi sertifikasi bertaraf internasional. Axioo Class Program adalah salah satu bentuk kepedulian Axioo terhadap minimnya tenaga kerja siap pakai. Sekaligus membantu dunia pendidikan yang kesulitan menyalurkan lulusannya. Program ini memberikan pelatihan terpadu kepada siswa dan guru.

Program Axioo mengajar “ Robotic Bootcamp” merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh sekolah-sekolah yang sudah bekerjasama dengan PT. Tera Data Indonusa ( Axioo ), tidak terkecuali SMK PGRI 1 Jombang. Tujuan dari kegiatan Robotic Bootcamp ini, untuk memberi tambahan pengetahuan dan keterampilan baru  tentang pelajaran Informatika khususnya dunia Robotic. Pada kesempatan kali ini, yang menjadi peserta Robotic Bootcamp siswa-siswi SMP/Mts yang ada di Kabupaten Jombang, baik sekolah negeri maupun swasta.

Dalam Robotic Bootcamp kali ini teknik pelatihan yang digunakan menggunakan metode Tutor Sebaya. Siswa ACP SMK PGRI 1 Jombang yang sudah menjadi binaan Axioo Class menjadi pembimbingnya. Fungsi dari Tutor Sebaya untuk memudahkan peserta dalam menerima materi Robotic yang disampaikan oleh pembimbing ( Siswa Axioo Class SMK PGRI 1 Jombang ). Kegiatan yang berlangsung kurang lebih delapan jam ini sangat menarik sekali bagi peserta Robotic Bootcamp. hal itu dibuktikan senyum dan tertawanya para peserta ketika mendapatkan materi dan praktik Robotic.

Adapun rangkaian kegiatan Axioo Mengajar ( Robotic Bootcamp ), sebagai berikut:

  1. Kegiatan hari pertama senin, 12 Desember 2022. Pembekalan siswa ACP untuk persiapan Tutor Sebaya pada kegiatan Robotic Bootcamp.
  2. Hari kedua Selasa, 13 Desember 2022. Kegiatan Robotic Bootcamp ” Tutor Sebaya “siswa-siswi SMP/Mts se-Kabupaten Jombang
  3. Hari ketiga Rabu, 14 Desember 2022. Kegiatan Kompetisi Robotic SMP dan Mts se-kabupaten Jombang.
  4. Hari terakhir kamis, 15 Desember 2022. Kegiatan Workshop Seminar Nasional “SMK Pencetak Wirausaha” yang di hadiri siswa SMK Negeri dan Swasta Kabupaten Jombang.

 

-> Pilam 44

Dokumentasi :

  1. Kegiatan pembekalan siswa ACP untuk persiapan tutor sebaya.
  2. Kegiatan Robotic Bootcamp ” Tutor Sebaya ” siswa-siswi SMP/Mts
  3. Kegiatan Kompetisi Robotic SMP dan MTs
  4. Pemberian hadia juara kompetisi dan sinkrosinasi kurikulum

Tidak ada komentar

Tinggalkan Komentar

 

1  +  7  =  

Visi Kami

Dalam menyelenggarakan murid SMK PGRI 1 Jombang memiliki Visi sebagai berikut:
Berkembangnya Murid Yang Berkarakter Dan Profesional

Misi Kami

Dalam upaya mewujudkan visi SMK PGRI 1 Jombang maka disusunlah berbagai Misi yang terdiri dari berbagai macam kegiatan.

  1. Menyelenggarakan pembinaan dan pendampingan keagamaan dalam rangka peningkatan ketaqwaan sesuai kepercayaan masing-masing.
  2. Menumbuhkan kesadaran murid untuk memiliki kepribadian dan peduli terhadap lingkungan
  3. Meningkatkan kualitas murid yang memenuhi kualifikasi professional.
  4. Menyelenggarakan kegiatan kokurikuler dan ekstrakurikuler agar murid memiliki multiskills yang mampu mengembangkan kecakapan hidup (life skills)
  5. Melaksanakan pembelajaran berbasis literasi yang menghasilkan layanan jasa atau produk karya inovatif sesuai keahliannya.
  6. Melaksanakan pembelajaran dengan Teaching Factory (Tefa)
  7. Mengembangkan potensi murid untuk mampu berkompetisi di dunia usaha/industri tingkat regional, nasional dan internasional.
  8. Menyelenggarakan sertifikasi kompetensi bagi murid.

Tujuan SMK PGRI 1 Jombang

  1. Murid mampu melaksanakan sholat 5 waktu tanpa diperintah bagi muslim dan bagi yang beragama lain menyesuaikan.
  2. Murid memiliki kepribadian dan peduli terhadap lingkungan.
  3. Budaya pembelajaran berbasis 4C (Comunikasi, Colaborasi, Critis, Creative)
  4. Peningkatan rasa Percaya diri murid.
  5. Menumbuhkan semangat murid untuk berprestasi dalam bidang akademik dan non akademik.
  6. Peningkatan kinerja Murid sesuai kompetensi keahliannya
  7. Membangun jiwa enterpreneur bagi murid.
  8. Murid mampu berkompetisi di dunia usaha/ dunia industri tingkat regional, nasional, dan internasional
  9. Murid memiliki sertifikasi kompetensi

MOTTO

MANTAP

Mandiri, Amanah, Nalar, Tangguh, Adil dan Peduli

Temukan Kami

Alamat
Jl. Pattimura V/75 Jombang 61418

Jam Buka
Senin—Jumat: 07:00–15:00

Kerja Sama Dunia Usaha

  • PT. Sumber Alfaria Trijaya, tbk
  • PT. Surabaya Autocomp Indonesia
  • PT. Bumi Menara Internusa Lamongan
  • PT. Millenium Muda Mandiri
  • PT. Mikro Madani Institute

Kelas Industri