Jombang 26 Juni 2025, ada kabar yang membahagiakan dari kegiatan Job Fair kabupaten Jombang tahun 2025 untuk keluarga besar SMK PGRI 1 Jombang. Kabar tersebut disampaikan ketua BKK SMK PGRI 1 Jombang melalui pesan whatsapp. Kabar bahagianya yaitu Pemerintah kabupaten Jombang melalui Dinas Tenaga Kerja ( Disnaker ) memberikan penghargaan kepada BKK SMK PGRI 1 Jombang, sebagai SMK Terbaik Nomer Satu Kategori Penempatan Tenaga Kerja Semester 1 tahun 2025.
Piagam penghargaan rencananya diserahkan langsung oleh Bupati Jombang, mengingat beliau ( Bupati) ada kegiatan ke Kabupaten Magetan makan piagam penghargaan diserakan oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Jombang Isawan Nanang Risdiyanto, S.Hut., M.Si. dan diterima langsung oleh Eny Fitria, S.Pd. ( Ketua BKK SMK PGRI 1 Jombang). Penghargaan dari pemerintah kabupaten Jombang melalui Disnaker hampir setiap tahun didapatkan SMK PGRI 1 Jombang. Tahun kemarin penghargaan serupa juga didapatkan SMK PGRI 1 Jombang dari Disnaker Jombang. Semoga BKK SMK PGRI 1 Jombang semakin berkembang dan bisa memfasilitasi alumni dalam mencari pekerjaan.

Tinggalkan Komentar