Siswa SMK PGRI 1 Jombang melaksanakan Study Tour ke Yogyakarta dalam rangka Ujian Praktik Bahasa Inggris EEC Jombang. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 30 Januari 2024 sampai dengan 31 Januari 2024 yang diikuti oleh siswa kelas XI Industri jurusan OTKP (Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran) dan BDPM (Business Daring dan Pemasaran). Dalam kegiatan ini para siswa melakukan Tanya jawab atau berdialog dengan Turis-turis dari Luar Negeri yang sedang melakukan perjalanan wisata di Candi Borobudur. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih siswa dalam berbahasa inggris.
EEC adalah lembaga kursus dan pelatihan Bahasa inggris popular yang berlokasi di Kabupaten Jombang. EEC menawarkan beberapa program kursus Bahasa inggris, termasuk kursus Bahasa inggris di berbagai tingkatan, kursus persiapan TOEFL dan IELTS, dan Excellent English Club (EEC). EEC Jombang adalah salah satu kursus Bahasa inggris utama di Jombang dan semua program studi mengadakan tes dalam menulis, mendengarkan dan berbicara.
Link video conversation dengan Turis bisa dilihat disini.
Tinggalkan Komentar